-->

Cara Membuat Jus Mangga Susu Super Segar

Cara Membuat Jus Mangga Susu Super Segar - Hallo sahabat Aneka Jus Buah, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Cara Membuat Jus Mangga Susu Super Segar, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel jus buah, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Cara Membuat Jus Mangga Susu Super Segar
link : Cara Membuat Jus Mangga Susu Super Segar

Baca juga


Cara Membuat Jus Mangga Susu Super Segar

Kreasi resep jus buah mangga sederhana berikut ini hanya menggunakan campuran bahan susu kedelai sebagai penambah rasa agar lebih sedap. Meskipun tergolong mudah bagi pemula, cara membuat jus mangga yang enak dan sehat sebaiknya tidak memakai gula. Kenapa demikian? Karena rasa manis pada buah ini sudah cukup untuk dijadikan pemanis alami.

Menurut penelitian, manfaat jus mangga bagi kesehatan adalah sebagai antikanker, khususnya jenis kanker kandung empedu. Namun bagi penderita kencing manis (diabetes mellitus), konsumsi buah ini sebaiknya dibatasi untuk mencegah kenaikan kadar glukosa darah.

resep membuat jus mangga segar
Gambar jus buah mangga campur susu segar

Mangga terkenal dengan rasanya yang manis serta aromanya yang harum. Pohonnya bisa tumbuh dengan subur di hampir seluruh wilayah negeri ini. Jangan heran apabila buah mangga menjadi salah satu buah yang paling banyak dikonsumsi selain buah jeruk.

Olahan resep jus sehat kali ini tidak memakai bahan campuran mix buah maupun sayuran lain. Cara membuat jus mangga susu yang enak dan segar hanya membutuhkan waktu persiapan kurang lebih 5 menit. Tidak seperti kreasi resep lain yang menggunakan kombinasi bahan buah-buahan yang bisa memakan waktu 7 – 15 menit. Jika tidak menyukai susu kedelai, anda bisa menggantinya dengan susu kental manis, susu cair atau pun jenis susu kemasan siap minum.

Baca juga :
- Resep jus pisang mangga tomat
- Strawberry mangga smoothies
- Yellow smoothies mangga nanas jeruk

Sebelum mengolah buah mangga menjadi jus segar, berikut ini kami sajikan fakta manfaat buah mangga dan kandungan gizi dalam setiap 100 gram bahan.

resep membuat jus mangga segar
Gambar buah mangga matang siap dibuat jus

  • 316 SI provitamin A berguna untuk memelihara kesehatan mata sekaligus menghindarkan anda dari gangguan penglihatan seperti rabun.
  • 12 mg vitamin C untuk memperbaiki daya tahan tubuh, sangat baik bagi anda yang sedang memulihkan kondisi tubuh setelah sakit.
  • 1,6 gram serat berguna untuk melancarkan sistem pencernaan dan memperlancar buang air besar (BAB).
  • 140 mg kalium dalam jus buah mangga berkhasiat untuk membersihkan sirkulasi darah dan memperbaiki aliran darah sehingga dalam jangka panjang dapat mencegah gangguan pembuluh darah, serangan jantung, dan stroke.
  • Kalium juga sangat berguna bagi mereka yang sering mengalami kram otot, stres, dan asidosis.
  • 20 mg kalsium bermanfaat untuk merawat kepadatan tulang dan kelenturan sendi, meningkatkan sistem imunitas dan daya tahan tubuh, serta mencegah pembekuan darah dan mengatur irama detak jantung.
  • 0,03 mg vitamin B1 bermanfaat untuk membantu proses oksidasi yaitu pembentukan energi. Selain itu, vitamin B1 pada jus mangga juga berguna untuk terapi kecantikan yaitu mencegah kulit kering dan bersisik.
  • 16 mg fosfor berguna dalam proses pemecahan protein, karbohidrat, dan lemak sehingga tubuh dapat menghasilkan energi. Mineral fosfor bersama kalsium sangat dibutuhkan oleh tubuh karena berperan penting dalam pembentukan tulang, memelihara fungsi ginjal, dan perbaikan sel-sel rusak.
  • Jus mangga tinggi konsentrasi karotenoid, suatu nutrisi antioksidan yang memiliki khasiat sebagai antikanker.

Seperti halnya buah pepaya yang mengandung enzim papain, mangga juga memiliki kandungan enzim yang membantu tubuh untuk mencerna protein. Enzim tersebut adalah laktase, magneferin, dan katekol oksidase.

5 from 12 reviews

Jus Mangga Susu

Oleh : Ahlun Naja
resep jus mangga campur susu
Persiapan
5 menit
Pengolahan
10 menit
Resep untuk : 1 porsi
Bahan-bahan :
150 gram mangga matang 100 ml susu kedelai Es batu secukupnya
Cara membuat jus mangga:
Mangga dikupas lalu potong-potong bentuk dadu. Masukkan ke dalam gelas blender. Tambahkan susu kedelai (bisa diganti sesuai selera) dan potongan es batu untuk menambah kesegaran jus. Proses hingga halus, sajikan selagi dingin.
Catatan :
Olahan jus mangga susu ini juga bisa dimanfaatkan sebagai media terapi kecantikan berkat manfaatnya untuk merawat sel-sel kulit dari dalam.


Demikianlah Artikel Cara Membuat Jus Mangga Susu Super Segar

Sekianlah artikel Cara Membuat Jus Mangga Susu Super Segar kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Cara Membuat Jus Mangga Susu Super Segar dengan alamat link https://anekajusbuahsehat.blogspot.com/2016/06/cara-membuat-jus-mangga-susu-super-segar.html

Tidak ada komentar